-->



Kadis DPMP4K Himbau Keuchik Percepat Selesaikan LPJ

13 September, 2018, 15.37 WIB Last Updated 2018-09-13T08:37:14Z
ABDYA - Guna percepatan proses penarikan Anggaran Pendapatan Belanja Gampong (APBG) tahap ke II, seluruh Keuchik Gampong dalam Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), dihimbau agar mempercepat membuat laporan pertanggungjawaban tahap pertama mengingat masa waktu anggaran tinggal beberapa bulan lagi. 

"Sampai hari ini sudah 76 gampong atau 50 persen yang memenuhi persyaratan untuk pencairan tahap II dari jumlah keseluruhan 152 gampong yang ada," sebut kepala dinas DPMP4K Yusan Sulaidi kepada LintasAtjeh.com, Kamis (13/09/2018) di Blangpidie.

Menurut Yusan, himbauan ini merupakan kesekian kalinya diberitahukan kepada keuchik gampong seluruh Kabupaten Aceh Barat Daya untuk lebih cepat membuat LPJ tahun 2017 dan juga LPJ tahap pertama tahun 2018 sebagai salah satu persyaratan untuk dicairkan anggaran tahap kedua.

"Sudah sangat sering kita ingatkan semua keuchik untuk menyelesaikan laporan pertanggungjawaban namun sampai hari ini baru 50 persen saja yang sudah memenuhi syarat untuk pencairan anggaran tahap kedua 2017," jelas Yusan.

Sementara itu, lanjutnya, dari jumlah 152 gampong di Abdya baru setengahnya saja yang sudah menyelesaikan persyaratan untuk bisa mencairkan anggaran tahap dua, dikawatirkan akan berpengaruh pada penyelesaian pekerjaan dan membuat laporan tahap kedua terlambat.

Maka dari itu, katanya, pihak dinas terus memaksa Keuchik agar membuat laporan cepat tahap kedua untuk bisa mengejar pencairan tahap ketiga apalagi sisa waktu anggaran tinggal tiga setengah bulan saja dan ini sangat mengkhawatirkan jika tidak selesai tepat waktu.

"Kita harapkan Keuchik bisa lebih memahami tentang hal ini dan terus mempercepat pembuatan LPJ demi kelancaran kegiatan di gampong masing-masing," ungkap Yusan singkat.[Adi S]
Komentar

Tampilkan

Terkini