ACEH TAMIANG - Menjelang Peringatan 'Hari Jadi' Kabupaten Aceh Tamiang ke-18, Pemkab melalui Bagian Kesra, membuka lebar-lebar para tangan kreative masyarakat setempat untuk turut andil dalam perlombaan mendesain logo ulang tahun.
Logo merupakan unsur penting dalam peringatan hari jadi suatu daerah untuk memberikan identitas dan unsur daerah tersebut ketika memperingati hari jadinya.
Informasi yang dihimpun LintasAtjeh.com, Rabu (29/01/2020), perlombaan mendesain logo HUT Kabupaten Aceh Tamiang ke-18 sengaja dibuka kepada masyarakat luas sebagai bukti bahwa pemkab setempat benar-benar berkomitmen menerima ide, saran, dan masukan dari masyarakat secara langsung.
Tema yang akan diusung pada peringatan hari jadi tahun ini adalah, "Tamiang Madani Berprestasi", dan diharapkan semoga masyarakat dapat turut serta berpartisipasi 'menyukseskan' peringatan hari jadi kabupaten yang bergelar Bumi Muda Sedia tersebut.
Kepada masyarakat yang berminat mengikuti lomba mendesain logo HUT Kabupaten Aceh Tamiang ke-18, dapat mengikuti aturan dan ketentuan lomba dengan menunjukkan KTP Asli yang menyatakan bahwa peserta merupakan penduduk asli Kabupaten Aceh Tamiang.
Logo didesain sesuai dengan tema yang diusung dan deskripsikan maknanya. Karya yang diperlombakan harus orisinil dan belum pernah diikut sertakan dalam lomba-lomba yang lainnya.
Para peserta lomba dapat mengirimkan maksimal 2 (dua) karya logo dan dikirimkan dalam bentuk format AI/CDR/EPS/PSD/JPG/PNG/BMP/TIFF dan dapat diperkecil hingga ukuran 2.5 cm.
Karya desain logo yang ingin diperlombakan nantinya dapat diantar langsung ke Bagian Kesra Setdakab Aceh Tamiang, mulai tanggal 30 Januari s/d 11 Februari 2020 mendatang, pada saat jam kerja.
Lomba mendesain logo HUT Kabupaten Aceh Tamiang ke-18 berhadiah uang tunai senilai Rp.6 juta untuk tiga orang pemenang.
Pemenang pertama akan mendapatkan uang tunai sebesar Rp. 3 juta, pemenang kedua Rp. 2 juta dan Rp. 1 juta untuk pemenang ketiga.
Logo pemenang pertama akan digunakan sebagai Logo HUT ke-18 (delapan belas) Kabupaten Aceh Tamiang tahun 2020. [ZF]